10

Jumat, 25 April 2025, SMAN 1 Panarukan mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) dengan tema "Pendekatan Deep Learning dalam Pembelajaran untuk Menciptakan Lingkungan Kondusif". Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kompetensi guru dalam menerapkan pendekatan deep learning untuk menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan efektif.

Kegiatan dibagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama adalah seremonial atau acara pembukaan yang dihadiri oleh Kasubag Tata Usaha dari Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Bondowoso, Mohammad Syarifudin, M.Pd.I., mewakili bapak Kacabdin Wilayah Bondowoso yang berhalangan hadir, Kasi SMA Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Bondowoso, Budi Santoso, M.Pd., serta Pengawas Pembina Dra. Endang Sulistyowarni yang juga menjadi narasumber di acara ini. Selain itu narasumber lainnya adalah Herwin S. Wahyudi, S.Pd. dari Pengawas SMA dan Ari Rahmad Hidayat, S.Pd., Gr. selaku Wakil Kepala Sekolah urusan Kesiswaan di SMAN 1 Panarukan, berbagi materi tentang TPPK (Tim Pencegahan dan Penanganan Kekerasan) di sekolah. yang berfungsi mencegah dan menangani kasus kekerasan di lingkungan sekolah.


Setelah kepala SMAN 1 Panarukan, Hamidah, M.Pd, memberikan sambutannya, bapak Moh. Syarifuddin, S.Ag., M.PdI, memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan ini. 

Setelah kembali dari Sholat Jumat, kegiatan dimulai lagi dengan pemateri pertama yaitu bapak Ari Rahmad Hidayat, S.Pd., Gr. Dilanjutkan narasumber kedua, ibu Dra. Endang Sulistyowarni yang menjelaskan materi inti yaitu Pembelajaran Mendalam (deep learning). Narasumber ketiga, bapak Herwin Syaiful Wahyudi, S.Si., membeberkan cara memperbaiki rapor pendidikan sekolah. 

Acara ditutup dengan bacaan hamdalah dan berfoto bersama para narasumber dan peserta bimtek. 

Dengan adanya bimtek ini, diharapkan guru-guru di SMAN 1 Panarukan dapat meningkatkan kompetensinya dalam menerapkan pendekatan deep learning dan menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan efektif.

Share
Komentar (0)
Tambah Komentar
Agenda Terbaru
Prestasi Terbaru